January 14, 2026
Berita

Ratusan Mahasiswa Gelar Demo di DPRD, Diterima Langsung Wakil Ketua DPRD Sumsel Ilyas Panji Alam, SE,SH.MM

Palembang,kanalpers.com—Kamis (20/2/2025) Ratusan Mahasiswa UIN Raden Fatah mendatangi Kantor DPRD ProvinsI Sumatera Selatan. ratusan mahasiswa ini berkumpul dalam rangka unjuk rasa terkait 100 hari kerja Prabowo-Gibran. Berikut adalah poin-poin yang disampaikan dalam aksi:

1. Menolak pemotongan anggaran pendidikan

2. Pemenuhan hak dosen dan tenaga pendidik

3. Evaluasi program MBG

4. Penolakan izin usaha pertambangan (IUP) di lingkungan kampus

5. Penolakan revisi tata tertib DPR RI Nomor 1/2025

6. Penolakan revisi UU KUHAP dan UU Kejaksaan

7. Evaluasi Inpres 1/2025

Massa dari mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang sebelumnya melakukan aksi dengan membakar ban bekas di depan gedung DPRD Sumsel ,    aksi tersebut dimulai sejak pukul 10.00 wib dengan melalkukan orasi  akhirnya massa di terima langsung oleh Wakil Ketua DPRD Sumsel Ilyas Panji Alam, SE,SH.MM  bersama anggota M Nasir, S.Si

bahwa tuntutan mahasiswa soal efisiensi anggaran, terutama di bidang pendidikan, akan dibawa dalam rapat bersama anggota DPRD Sumsel yang lain.

Mantan Bupati Ogan Ilir itu pun kemudian diminta mahasiswa untuk melakukan tanda tangan atas sembilan tuntutan mahasiswa yang menolak efisiensi anggaran. Ilyas kemudian berjanji bahwa tuntutan itu akan disampaikan secara gamblang kepada anggota yang lain sehingga aspirasi tersebut dapat ditindaklanjuti. “Saya Ilyas Panji dan Nasir sepakat dengan mahasiswa. Menolak efisiensi anggaran dan memenuhi tuntutan mahasiswa,”

(Us/KP)

Berita Terkait

Pimpinan DPRD Prov.Sumsel Hadiri Rakor Forkopimda Provinsi dan Kab/Kota Se Sumsel Th.2025

Kanal Pers

PJs Bupati OI Lepas Kontingen Peserta Porsadin Ke-6 Th.2024

Kanal Pers

Pemkab Ogan Ilir Tandatangani Nota Kesepakatan Bersama BPS, Gubernur Sumsel Tegaskan Pentingnya Data untuk Pembangunan

Kanal Pers